Selasa, 02 Februari 2010
Mengenal C++
C++ adalah sebuah bahasa pemrograman yang memiliki banyak dialek, seperti bahasa orang yang banyak memiliki dialek. Dalam C++, dialek bukan disebabkan oleh karena si pembicara berasal dari Jepang atau Indonesia , melainkan karena bahasa ini memiliki beberapa kompiler yang berbeda. Ada dua kompiler umum yaitu: C++ Borland, C++ Microsoft Visual. Setiap kompiler ini agak berbeda. Setiap kompiler akan dapat menjalankan fungsi fungsi standar C++ ANSI/ISO, tetapi masing masing kompiler juga akan dapat menjalankan fungsi fungsi nonstandard (fungsi fungsi ini, agak mirip dengan ucapan yang tidak standar yang diucapkan orang diberbagai pelosok negeri. Sebagai contoh, di New Orleans kata median disebut neutral ground). Kadang kadang pemakaian fungsi nonstandard akan menimbulkan masalah pada saat anda hendak mengkompilasi kode sumber data (source code) (yaitu program berbahasa C++ yang ditulis oleh seorang programer) mempergunakan kompiler yang berbeda.
Bahasa C++ didasarkan atas bahasa C sehingga kita dapat melakukan kompilasi program-program yang ditulis dalam bahasa C dengan menggunakan compiler C++. Keistimewaan dari bahasa C++ adalah karena bahasa ini mendukung pemrograman berarah objek atau yang lebih sering dikenal dengan istilah Object Oriented Programming (OOP).
Bahasa C dan C++ merupakan bahasa yang sangat populer dalam dunia pengembangan perangkat lunak. Kedua bahasa ini digolongkan ke dalam bahasa tingkat menengah (middle level language).
1.2 Fungsi main()
Bahasa pemrograman C++ adalah bahasa yang amat berbeda. Untuk kompiler C++ berbasis DOS, akan memerlukan beberapa kata kunci (keywords); keyword sendiri tidak cukup untuk difungsikan sebagai input dan output. Walau hampir semua fungsi dalam file library tampaknya biasa diakses oleh header filenya. Sebuah program C++ minimal mengandung sebuah fungsi yaitu fungsi main(). Fungsi ini menjadi awal dan akhir eksekusi program C++.
Contoh:
#include
int main()
{
cout <<"Selamat menggunakan C++";
return 0;
}
Keterangan:
* #include adalah sebuah prosesor pengarah yang mengatakan kepada kompiler untukmeletakan kode dari header file iostream.h kedalam program. Dengan menyertakan header file, anda dapat mengakses banyak fungsi fungsi berbeda. Dalam contoh diatas, fungsi cout memerlukan file iostream.h.
* #include adalah sebuah prosesor pengarah yang mengatakan kepada kompiler untukmeletakan kode dari header file iostream.h kedalam program. Dengan menyertakan header file, anda dapat mengakses banyak fungsi fungsi berbeda. Dalam contoh diatas, fungsi cout memerlukan file iostream.h.
* Main adalah nama judul fungsi.
* Tanda () digunakan untuk mengapit argumen fungsi yaitu nilai yang akan dilewatkan ke fungsi. Baris ini mengatakan kepada kompiler bahwa ada sebuah fungsi bernama main, yang mana fungsi itu mengembalikan sebuah integer, sehingga diberi tanda int.
* Tanda { pada fungsi main() menyatakan awal eksekusi program. Adapun } pada fungsi main() menyatakan akhir eksekusi program. Jika anda memakai bahasa Pascal, anda akan mempergunakan perintah BEGIN dan END.
* Pemakaian fungsi cout dipakai untuk menampilkan text di layar monitor anda.
* Memakai tanda atau symbol <<, yang diketahui sebagai operator pemasukan (insertion operators). Tanda tersebut mengatakan kepada kompiler agar segera menghasilkan output sesuai dengan input anda. Tanda semicolon ditambahkan kedalam bagian akhir dari semua fungsi yang dipanggil dalam bahasa C++; tanda seterusnya memperlihatkan variable yang anda deklarasikan.
* ”Selamat menggunakan C++“ adalah suatu pernyataan yang diapait oleh tanda petik ganda. Setiap pernyataan harus diakhiri dengan tanda titik koma (;).
* return 0 maksudnya pada baris ini juga ada kode yang memerintahkan fungsi main kembali ke 0. Pada saat satu kali kembali diproses, itu dilakukan melalui system operasi.
2.3 #include
Baris:
#include
Baris tersebut menginstruksikan kepada kompiler untuk menyisipkan file lain (pada contoh diatas yaitu iostream.h) pada saat program dikompilasi. File-file yang berakhiran dengan .h disebut file header yaitu file yang berisi deklarasi.
#include adalah salah satu pengarah praprocessor yang tersedia pada C++. Bentuk umum #include bisa berupa:
o #include
Mengisyaratkan bahwa pencarian file dilakukan pada direktori khusus (direktori file include yang bisa disetel melalui kompiler).
o #include “namafile”
Menyatakan bahwa pencarian file (namafile) dilakukan pertama kali pada direktori kerja. Jika namafile tidak ditemukan pada direktori kerja maka akan dicari pada direktori yang tercantum pada variabel lingkungan bernama PATH.
2.4 Kerangka program C++
#include
//Protopype fungsi
tipe_data nama_fungsi(parameter1,parameter2,..);
//Fungsi utama
void main()
{
statemen_yang_akan_dilakukan;
...
return 0;
}
//Implementasi fungsi
tipe_data nama_fungsi(parameter1,parameter2,...)
{
statemen_yang_akan_dilakukan;
...
}
2.5 Contoh program C++
Listing 1.1 program masukkan bilangan
#include
int main()
{
int x;
//Menampilkan teks untuk informasi
cout <<“Masukkan sebuah bilangan:“;
//Membaca nilai dari keyboard dan menyimpannya ke dalam variabel x
cin >> x;
//Menampilkan nilai yang dimasukkan ke layar
cout << ”Bilangan yang Anda masukkan adalah: ” << x;
return 0;
}
Hasil eksekusi program:
Listing 1.2 program penjumlahan dua buah bilangan
#include
int main()
{
int x, y, z;
cout <<“Masukkan bilangan kesatu:“;
cin >> x;
cout <<“Masukkan bilangan kedua:“;
cin >> y;
z = x + y;
cout << ”Jadi hasil penjumlahannya adalah: ” << z;
return 0;
}
Latihan:
1. Buatlah program yang hasil eksekusinya sebagai berikut:
.
2. Apa yang terjadi jika program ini dijalankan!! Perbaikan kesalahannya dan Tuliskan hasil eksekusi dari program berikut:
#include
int main()
{
char y[30];
char z[35];
//Menampilkan teks untuk informasi
cout <<"Masukkan NIM Anda:";
cin >> x;
cout <<"Masukkan Nama Anda:";
cin >> y;
cout <<"Masukkan Alamat Anda:";
cin >> z;
//Menampilkan nilai yang dimasukkan ke layar
cout << "NIM Anda adalah: " << x;
cout << "Nama Anda adalah: " << y;
cout << "Alamat Anda adalah: " << z;
return 0;
}
3. TULISKAN HASIL EKSEKUSI JIKA PROGRAM INI DIJALANKAN!!
#include
int main()
{
int x, y, z, a;
cout <<"Masukkan bilangan kesatu:";
cin >> x;
cout <<"Masukkan bilangan kedua:";
cin >> y;
z = x * y;
a = x / y;
cout << "\n Jadi hasil perkalian adalah: " << z;
cout << "\n Jadi hasil pembagian adalah: " << a;
return 0;
}
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Blog Populer
-
Camfrog adalah salah satu media tempat chating online yang dilengkapi dengan webcam, dimana memungkinkan antara chatter dapat berbagi masing...
-
Tahukah Anda bahwa air dan stres sangat berhubungan. Seluruh bagian tubuh manusia selalu membutuhkan air dalam segala aktivitasnya. Bilakand...
kajian Blog
-
▼
2010
(34)
-
▼
Februari
(26)
- Cara Hack Faronics Software Anti Executable
- Membuat folder Rahasia Menggunakan Notepad
- Merubah Nama recycle bin tanpa software
- Notebook Dengan layar Transparan Pertama
- Trojan Berbahaya Sembunyi di Google Groups ( Alert...
- Kenali Virus Terbaru Dikomputer
- Ini dia Software Canggih Pelacak Ponsel yang hilang
- Menganti Bahasa Di Vistamu
- Minum Air Putih agar tidak mudah Stresss !!!!!
- Sejarah asal muasal sebuah VIRUS dikomputer
- Cara Terpraktis Membuat VIRUS dalam sekejap
- 8 Kiat Mencegah Laptop Overheat !
- Membuat Hotspot Dengan Wireless Laptop !
- Apakah password yang kita gunakan termasuk yang pa...
- AVG Internet security 9.0 full version
- Cara mengganti backkground facebook
- Tips menggaet Wanita pilihan
- KONSEP DASAR OOP
- FUNGSI (dalam bahasa C)
- PERCABANGAN (dalam bahasa C)
- NULL TERMINATED STRING
- OPERATOR PADA C++
- STRUKTUR DASAR C++
- Mengenal C++
- tulang rusuk pria
- cinta itu tidak terlihat
-
▼
Februari
(26)
Bandwidth Speed Test
my inspiration

POhon Duit
JADWAL SOLAT
Ajoy. Diberdayakan oleh Blogger.
0 komentar:
Posting Komentar